Laporan : Ekspresi
AMBON,EKSPRESIMALUKU.com- Wakil Walikota Ambon Syarif Hadler saat menutup kegiatan Gala Desa 2017 mengungkapkan bahwa program tersebut sangat sinkron dengan visi Pemerintah Kota Ambon lima tahun mendatang yakni Ambon yang harmonis, sejahtera dan religius.
“Dengan kehidupan masyarakat yang harmonis akan terjalin kehidupan sosial kemasyarakatan yang rukun tanpa melihat perbedaan sebagai suatu ancaman, tapi sebaliknya membuat perbedaan menjadi sebuah kekuatan sosial dalam rangka membangun Kota Ambon yang lebih sejahtera,”Ungk
Syarif Hadler mengatakan, kegiatan Gala Desa di Ambon terlaksana sejak tanggal 29 September dan berakhir pada 16 Oktober ini menjadi alat pemersatu tanpa adanya perbedaan.
Disamping itu, program Gala Desa dapat membangun karakter yang tangguh dari seluruh masyarakat dan pencinta olahraga yang akhirnya dapat mencetak bibit olahragawan profesional.
Mantan Anggota DPRD Maluku dua periode ini mengharapkan agar penyelenggara olahraga dapat memperhatikan secara serius bahkan terus melakukan evaluasi dan tindaklanjut melalui program kerja kedepan.
“KONI sebagai penyelenggara olahraga yang mewakili seluruh cabor hendaknya dapat memberikan kontribusi dalam mempersiapkan atlet masa depan,”Harapnya.
Selain itu, pemerintah pusat pada tanggal 25-27 Oktober mendatang kembali memberikan kepercayaan kepada Kota Ambon untuk menjadi titik singgah kegiatan Kirab Pemuda Indonesia 2017.
Wawali yang juga Ketua DPW PPP itu mengharapkan agar olahraga terus diperhatikan sehingga menjadi prioritas unggulan Kota Ambon yang unggul.