Connect with us

Kec. Kota Masohi

Soumena: Tiga Calon Sekda Maluku Tengah Masih Rahasia

Laporan:Ekspresi Maluku

MASOHI,EKSPRESIMALUKU.com –  Seleksi calon Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (PPTP) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Maluku Tengah yang dilakukan oleh tim asesor telah telah selesai di laksanakan.

“ Seleksi calon Sekda Maluku Tengah yang dilakukan oleh tim asesor sudah usai. Dari 5 calon seleksi, tim tetapkan 3 nama yang lulus namun ketiganya bersifat rahasia. Bupati juga telah mengetahui hal ini “, Ungkap Kepala BKPSDM Maluku Tengah, Siti Soumena di Masohi, Sabtu, 23/02/2019.

Lanjut Soumena, keputusan Panitia Pelaksana (Pansel) telah disampaikan kepada Gubernur Maluku Ir. Said Assagaff sebelum diajukan ke Komisi ASN (KASN). Dan Gubernur Maluku juga telah menyetujui tiga nama  tersebut untuk kemudian diseahkan ke bagian komisis ASN.

“ Dalam waktu dekat Pansel akan membawa ketiga nama Calon Sekda tersebut untuk diajukan. Gubernur Maluku juga telah mengeluarkan persetujuan terkait tiga nama calon Sekda untuk diajukan kepada KASN “, Urainya.

Soumena menambahkan, jika dalam waktu dekat rekomendasi telah dikeluarkan oleh komisi ASN maka, akan ditindak lanjuti oleh Bupati. Dengan demikian akan dipilih salah satu dari 3 calon untuk dilantik menjdai Sekda Maluku Tengah.

Advertisement

Gempa terkini di Indonesia

More in Kec. Kota Masohi