Connect with us

Malteng

Sambut Hari Listrik Nasional Ke-72 PLN Area Masohi Adakan Berbagai Kegiatan

Laporan : Fatahila Sia

MASOHI,EKSPRESIMALUKU.com – Dengan mengusung tema ” Pentingnya Peduli dan Berbagi” , PT PLN (persero) Area Masohi menggelar sejumlah rangkain  kegiatan dalam rangka Hari Listrik Nasional ke 72.

” Menyambut  Hari Listrik Nasional (HLN) Ke-72 yang jatuh pada 27 Oktober 2017, kita adakan kegiatan diantaranya, donor darah, jalan santai, sepeda lambat, sosialisasi tentang pengetahuan dan pengalaman pendistribusian tenaga listrik, kebakaran akibat listrik dan sistim kelistrikan di Pulau Seram, ” Ungkap Syahroni kepada wartawan di Masohi, Kamis ( 20/10/2017).

Sementara kegiatan sosialisasi di sekolah berlangsug dari tanggal 23-26 Oktober 2017 dan dilakukan pada sejumlah Sekolah Menengah Atas di Kota Masohi Maluku Tengah. Diantaranya SMA N 1 Masohi, SMA N 2 Masohi, SMA N 3 Masohi, SMK N 1 Masohi dan SMK Pelayaran Masohi.

Selain sosialisasi, agenda kegiatan lainnya yang juga dilaksanakan antara lain pembagian 100 paket sembako, perlombaan Marias Kue, Tuyul dalam Karung, lomba memanah, lomba sepak bola berdaster, dan juga ada dua kali pembagian Doorprize dan yang terakhir lomba foto Bertema Hari Listrik Nasional.

” Di Hari Listrik Nasional ke 72 ini, semoga  semangat kepedulian dan berbagi antar sebagai mana tema kita di hari listrik Nasional PLN ini, ” Ujar Sahroni.

Advertisement

Gempa terkini di Indonesia

More in Malteng