ekspresi maluku.com, Ambon – Kwartir ranting (Kwarran) Kecamatan Baguala mengadakan Perkemahan Sabtu-Minggu (Persami) dalam rangka memperingati Hari Bapak Pandu Dunia Lord Robert Baden Powell of Gilwell, yang kini lebih dikenal dengan gerakan kepanduan atau Praja Muda Karana (Pramuka).
Kegiatan yang berpusat pada gugus depan Sopacua, SMP Negeri 13 Ambon diikuti anggota pramuka Siaga, Penggalang, Penegak Pandega yang berada pada pangkalan sekolah di Kecamatan Baguala . Ketua Kwartir Ranting Teluk Ambon Baguala, Piter Siahaya, S.Sos, yang ditemui ekspresi Maluku.com Sabtu (21/02/2015) , disela – sela jalannya kegiatan mengatakan bahwa, kegiatan Perkemahan Sabtu – Minggu ( Persami ) ini dilakukan untuk memperingati Hari Baden Powell ke 158 yang jatuh pada 22 Februari sebagai hari bapak pandu sedunia. Siahaya berharap kegiatan kepramukaan dapat lebih ditingkatkan khususnya di Maluku, Sebab selain kegiatannya positif dan menarik, kegiatan kepramukaan juga dapat melatih siswa dalam membentuk karaktek sejak usia dini. Kata Siahaya, dalam kegiatan tersebut akan dilakukan ibadah bersama Lembaga Pemasyarakatan ( Lapas ) kelas II yang berlokasi di Desa Negeri Lama Passo pada hari Minggu bagi umat kristiani dan melaksanakan shalat Magrib berjamaah dengan para tahan Lapas bagi umat muslim. “ Kita juga memiliki tujuan kegiatan yakni malakukan ibadah bersama dengan para Lapas yang ada di Negeri Lama Passo dan akan di bagi, yang muslim shalat berjamaah dan Kristen juga akan ibadah bersama ,” tuturnya”. Lanjutnya, kegiatan ibadah dan shalat bersama para Lapas bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada siswa- siswi agar selalu berbuat kebaikan kepada sesama manusia sesuai dengan janji dan sumpah PRAMUKA yang tertanam pada TRI SATYA dan DASA DARMA. Meski sempat diguyur hujan, seluruh peserta kegiatan Persami Kwarting Ranting Baguala begitu antusias dan bersemangat mengikuti kegiatan tersebut. (EM-Fatah).