Laporan: Fatah
MASOHI,EKSPRESIMALUKU.com – Pelaksanaan hari jadi ke-63 Kota Masohi 03 november 2020 (hari ini) berlangsung di Aula pendopo Bupati Maluku Tengah, Selasa, 03/11/2020.
Agenda tahunan itu diawali dengan penyerahan Kapata Pamahanunusa dari Bupati Maluku Tengah kepada Ketua Latupati Maluku Tengah yang kemudian diteruskan kepada Upulatu Lounussa Ma’atita.
Patakan Pamahnunusa selanjutnya di kirab dari Tugu Pamahanunusa mengelilingi Kota Masohi oleh para tua adat, penari cakalele serta masyarakat dari lima negeri di Kecamatan Amahai yakni, Negeri Amahai, Haruru, Makariki, Soahuku dan Negeri Rutah.
” Kendati di tengah pandemi Covid-19, namun makna peringatan HUT Kota Masohi ke-63 tahun patutnya dijadikan sebagai momentum bersejarah yang penuh dengan nilai-nilai perjuangan dan kegotong royongan dalam membangun Kota Masohi yang maju dan sejahtera, ” ungkap Bupati dalam sambutannya.
Tuasikal Abua juga mengucapkan selamat memperingati HUT ke-63 Kota Masohi kepada seluruh warga Kota Masohi serta mengajak seluruh warga Masohi untuk bersama membangun Masohi yang maju dan sejahtera.
” Bekenaan dengan itu, atas nama pemerintah Kabupaten Kota Maluku Tengah, Saya menyampaikan selamat memperingati HUT ke-63 Kota Masohi. Dengan semangat hari jadi Kota ini, marilah Kita bersama memajukan Kota Masohi yang maju dan sejahtera dalam bingkai hidup orang basudara, ” tukasnya.