Connect with us

Ambon

Sekot Ambon Buka Kirab Kota Taruna TNI AL

 sekot-buka-acara-tni-al2AMBON,EKSPRESIMALUKU.com-  Acara Kirab Kota Taruna dan Taruni Akademi Angkatan Laut (AAL) Tingkat III Angkatan 63 tahun 2016 yang  berlangsung di Lapangan Merdeka Ambon, Senin (12/12/1016) dibuka Sekertaris Kota Ambon A.G Latuheru mewakili Penjabat Walikota .

Latuheru mengatakan Pemerintah Kota (Pemkot) menyambut dan berikan dukungan penuh terhadap kegiatan latihan praktek pelayaran Kartika Jala Krida tahun 2016, berterima kasih karena Kota Ambon juga merupakan salah satu daerah yang dijadikan lokasi praktek Kota Taruna dan Taruni Akademi Angkatan Laut (AAL) .

“Kegiatan ini merupakan event penting selain bertujuan untuk memperkenalkan dan mendekatkan TNI Angkatan Laut (AL) kepada Masyarakat , juga menghibur masyarakat sekaligus memberikan inspirasi serta motifasi para generasi muda Kota Ambon dan Maluku”.

Tambah Latuheru, karena kegiatan ini sangatlah strategis untuk mempromosikan Kota Ambon yang saat ini di kenal sebagai THE CITY OF MUSIC, saya yakin lewat event ini Kota Ambon sangat dikenal bukan lagi sebagai kota konflik namun Kota yang maju, aman, damai, dan ramah bagi semua 0rang.

Dengan harapan Taruna dan Taruni AAL ketika kembali ke tempat asal, mereka akan mengingat Kota Ambon dan dapat menyampaikan dan berkisah tentang Kota Ambon yang manis ,damai dan ramah.

“Taruna dan Taruni TNI AL telah menjadi duta-duta kami untuk menyampikan kabar baik tentang Kondisi Kota Ambon saat ini,” Harapnya (EM-ADN )

Advertisement

Gempa terkini di Indonesia

More in Ambon