Connect with us

SBB

Masyarakat Manipa Mendukung Festival Kapitan Jongker

Masyarakat Manipa Mendukung Festival Kapitan Jongker

Laporan: Memet

MANIPA-EKSPRESIMALUKU.com- Jelang Festival Kapitan Jongker yang berlansung pada tanggal 27-29 september mendatang, mendapat dukungan yang luar biasa dari masyarakat Negeri pulau Manipa.

Dukungan tersebut disampaikan oleh keterwakilan Badan Permusyawatan Desa (BPD) dari 7 Negeri yang ada di Manipa, saat dikonfirmasi Ekspresimaluku.com. Senin, 13/09/2021

Ketua BPD Desa Luhutuban, Sabri Banama mangatakan, mewakili Pemerintah dan masyarakat Desa Luhutuban, Dirinya sangat mendukung atas kegiatan Festival kapitan Jongker yang akan berlansung nanti

” Kegiatan ini merupakan pertama kali dilakukan Dinas Pariwisata dipulau manipa ini. Karena itu selaku masayarkat manipa kami sangat mendukug”. Katanya

Tojadin Salisi, Ketua BPD Desa Tumalehu Barat, menyatakan, selaku masyarakat manipa, kegiatan festival kapitan jongker merupakan satu kegiatan yang luar biasa, maka dari itu dukungan dalam segala macam bentuk selalu diutamakan.

” Mewakili masyarakat kami bukan saja mendukung, namun kami juga punya kesiapan kesiapan untuk menyambut kegiatan yang akan berlanjut nanti” Jelasnya

Hal yang sama juga di sampaikan, Ketua BPD Desa Tumalehu Timur, Bop Ferdi, Ketua BPD Tuniwara, Hasan Warang, Wakil Katua BPD Desa Kelang Asaude, Hasan Tiakoly, Wakil Ketua Desa Buano Hatuputih, Ahmad Parawira dan Wakil Ketua Desa Masawoi, M. Amin Talapuka Mengatakan, Bukan hanya sebatas Dukungan, namun kesiapan untuk menyambut kagiatan yang merupakan even nasional tersebut.

Dukungan serta kasipan dalam menyambut kegiatan yang merupakan pertama kali ini dilaksanakan dengan beberapa harapan. Dan harapan yang disampaikan dari ke 7 BPD yang ada, berharap agar kegiatan festival kapitan jongker yang berlansung nanti, bukan saja sebatas sampai pada puncak festivalnya, namun paling tidak ending dari semua itu, minimal dapat dijadikan sebagai satu sejarah baru dalam mengenang sosok serta sepak terjang kapitan jongker.

Harapan yang lain, Atas nama BPD, mereka mengajak seluruh elemen masyarakat agar berpartisipasi serta ikut berperan aktif dalam mensukseskan kagiatan yang luar biasa ini.

Selain itu, BPD juga menghimbau, agar secara bersama mendukung kegiatan dimaksut. Hingga tidak perlu harus ada gerakan gerakan tertentu yang dapat menghambat terselenggaranya kegiatan yang luar biasa ini.

Advertisement

Gempa terkini di Indonesia

More in SBB