Leleury Pimpin Peringatan Hari Pahlawan Pattimura Ke-204 Di Saparua

Laporan:Ekspresi Maluku

SAPARUA,EKSPRESIMALUKU.com – Wakil Bupati Maluku Tengah, Marlatu L. Leleury Bertindak Sebagai Upu Latu Upacara Sekaligus Membacakan Sambutan Gubernur Maluku pada upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional Kapitan Pattimura Ke-204 di Pulau Saparua,15/05/2021.

Hadir sejumlah Forum Komunikasi Pimpinan Daerah di lingkup Pemprov Maluku dan Pemda Maluku Tengah, Kepala OPD serta Ahli Waris pahlawan Kapitan Pattimura.

“Meskipun dilaksanakan ditengah pandemi COVID-19, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat, namun disadari bahwa hal tersebut tidaklah mengurangi semangat kita dalam memperingati hari pahlawan Nasional Kapitan Pattimura yang ke 204,” ucap Leleury Mengawali Sambutannya.

Leleury melalui kesempatan itu Membacakan Sambutan Gubernur Provinsi Maluku menyatakan bahwa Perjuangan Kapitan Pattimura 204 tahun yang lalu merupakan peristiwa penting yang menjadi catatan sejarah bagi bangsa dan negara, yang selalu harus kita kenang, disebarluaskan dan disosialisasikan kepada generasi muda masa kini dan yang akan datang.

“Perjuangan yang dilakukan oleh Kapitan Pattimura dan pejuang lainnya, serta rakyat yang tertindas adalah upaya untuk menentang hegemoni penjajah, membela harga diri, serta menjunjung tinggi harkat  dan martabat manusia,” kata Gubernur Melalui Sambutan Yang dibacakan Wakil Bupati Maluku Tengah ini.

Lanjutnya,Kisah kepahlawanan Kapitan Pattimura melawan penjajah merupakan salah satu bentuk perlawanan sejati yang telah ditunjukkan oleh para pahlawan untuk merebut kemerdekaan dan membebaskan diri dari kaum penjajah.

Semangat dan nilai luhur perjuangan pahlawan Pattimura seperti rela berkorban pantang menyerah bekerja keras hendaknya dapat menggugah hati dan tekad kita untuk memperkokoh dan meningkatkan rasa persatuan, kebersamaan dan kerukunan kita dimanapun berada.

“Banyak nilai dan hikmah penting yang dapat kita ambil dari perjuangan Kapitan Pattimura dan para pejuang serta pahlawan besar lainnya di tanah Maluku. Oleh karena itu, kita harus termotivasi untuk terus berjuang dan maju, cerdas serta berdaya saing demi kemajuan negeri tercinta ini,” ujar Leleury.

Janji Kapitan Pattimura jelang kematiannya yaitu bahwa, “Pattimura Tua Boleh sirna tetapi akan bangkit Pattimura muda untuk meneruskan perjuangan ini. Tentunya ini menjadi spirit perjuangan bagi kita untuk memanfaatkan potensi sumber daya alam yang ada untuk mensejahterakan masyarakat Maluku. (*)

Related Posts

Bergerak Menangkan NUSA INA di Malteng: Alumni IAIN Ambon Rapatkan Barisan

AMBON-EKSPRESIMALUKU.com_ Alumni jebolan Institut Agama Islam Negeri (IAIN), Ambon, bergerak dan mulai merapatkan barisan serta berjuang untuk menangkan pasangan Ibrahim Ruhunusa-Liliana Aitonam dengan jargon “NUSA INA” di Pilkada Maluku Tengah,…

KPU Maluku Tengah Gelar Deklarasi Kampanye Damai Pilkada 2024

MASOHI,EKSPRESIMALUKU.com,- Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Maluku Tengah sukses menggelar Deklarasi Kampanye Damai untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Maluku Maluku Tengah Tahun 2024, yang berlangsung di Lapangan. Nusantara, Masohi, Kabupaten…

Lainnya

Kapolres SBB Suguhkan Kue Ultah Ke-79; Dhamawan: Semoga TNI Makin Moderen dan Hebat

  • By Memet
  • Oktober 5, 2024
  • 10 views
Kapolres SBB Suguhkan Kue Ultah Ke-79; Dhamawan: Semoga TNI Makin Moderen dan Hebat

Hadiri Upacara Kodim 1513 SBB: Pj Bupati & Forkopimda Ucapkan Selamat HUT TNI Ke-79

  • By Memet
  • Oktober 5, 2024
  • 28 views
Hadiri Upacara Kodim 1513 SBB: Pj Bupati & Forkopimda Ucapkan Selamat HUT TNI Ke-79

Sinergitas TNI dan Pemda: Kodim 1513 SBB: Wujudkan Kesehatan Untuk Desa Terpencil

  • By Memet
  • Oktober 5, 2024
  • 24 views
Sinergitas TNI dan Pemda: Kodim 1513 SBB: Wujudkan Kesehatan Untuk Desa Terpencil

BLT & Gaji Staf Desa di Sunat Kades Wakolo Jhon Kabaressy

  • By Memet
  • Oktober 5, 2024
  • 25 views
BLT & Gaji Staf Desa di Sunat Kades Wakolo Jhon Kabaressy

Dandim 1513 SBB Pimpin Upacara HUT TNI Ke-79 Tahun

  • By Memet
  • Oktober 5, 2024
  • 56 views
Dandim 1513 SBB Pimpin Upacara HUT TNI Ke-79 Tahun

Peragaan Tarian Wolio Sambut Pasangan AMANUSA

  • By Memet
  • Oktober 4, 2024
  • 36 views
Peragaan Tarian Wolio Sambut Pasangan AMANUSA

Nomor 2 Menang Ramaikan Kampanye Dialogis Paslon AMANUSA di Huamual

  • By Memet
  • Oktober 4, 2024
  • 39 views
Nomor 2 Menang Ramaikan Kampanye Dialogis Paslon AMANUSA di Huamual

Bergerak Menangkan NUSA INA di Malteng: Alumni IAIN Ambon Rapatkan Barisan

  • By Memet
  • Oktober 3, 2024
  • 28 views
Bergerak Menangkan NUSA INA di Malteng: Alumni IAIN Ambon Rapatkan Barisan

PIRU FC Raih Piala Bergilir DANDIM Cup 1: Rusmin Nobat Pemain Terbaik

  • By Memet
  • Oktober 3, 2024
  • 56 views
PIRU FC Raih Piala Bergilir DANDIM Cup 1: Rusmin Nobat Pemain Terbaik

Kunjungi Kota Ambon; Ketum PBNU di Sambut Hangat Ka.Kanwil Maluku

  • By Memet
  • Oktober 3, 2024
  • 25 views
Kunjungi Kota Ambon; Ketum PBNU di Sambut Hangat Ka.Kanwil Maluku

Dua Tahun Upah Kerja Belum Dibayar: PT Wimala Nusantara Jaya Siap Dipolisikan

  • By Memet
  • Oktober 2, 2024
  • 75 views
Dua Tahun Upah Kerja Belum Dibayar: PT Wimala Nusantara Jaya Siap Dipolisikan

Kasus Dugaan Korupsi ADD/DD Desa Sole; Inspektorat Segera Panggil Ibrahim Wolio

  • By Memet
  • Oktober 2, 2024
  • 108 views
Kasus Dugaan Korupsi ADD/DD Desa Sole; Inspektorat Segera Panggil Ibrahim Wolio

Seruan Pesan Kebersamaan: DPRD Terpilih Kampanye Pilkada Damai

  • By Memet
  • Oktober 2, 2024
  • 55 views
Seruan Pesan Kebersamaan: DPRD Terpilih Kampanye Pilkada Damai