Connect with us

Malteng

Area Tidak Sesuai, Pedangang Ikan Masohi Mengeluh

Laporan : Fatahila Sia

MASOHI,EKSPRESIMALUKU.com – Para pedagang ikan di pasar Binaya, Kota Masohi mengeluh. Pasalnya, pembangunan pasar khususnya tempat untuk menaruh dan memotong ikan tingginya kelebihan.

Menanggapi hal itu, Ketua Komisi A DPRD Maluku Tengah, bidang pemerintahan, Wahid Laitupa membenarkan hal itu. Dikatakan, saat melakukan sidak ke Pasar Ikan Masohi, sejumlah pedagang mengeluh.

” Iya benar waktu Saya tinjau pasar, para pedagang ternyata tidak berjualan di tempat yang ditentukan dan tempatnya tidak difungsikan. Malah mereka berjualan diluar area yang sudah dilarang Pemda “, Terang Laitupa yang ditemui, Selasa (30/05/2017).

Ketua Komisi A DPRD Maluku Tengah, bidang pemerintahan, Wahid Laitupa

Laitupa berjanji, akan berkoordinasi dengan Dinas terkait untuk mengawal keluhan para pedagang ikan yang merasa kesulitan menjual ikan.

Amat, salah seorang pedagang ikan di Pasar Binaya, Kota Masohi berharap,  keluhan mereka didengar dan ditindak lanjuti. Sehingga mereka juga dapat berdagang denga tertib.

” Pemerintah inginkan kita berjualan dengan tertib. Kami pedagang ikan juga mau seperti itu. Tetapi lokasi atau meja ikan yang dibuat tidak sesuai. Ini mestinya direhab lagi, mejanya diturunkan setinggi paha atau betis orang dewasa “, Harap Amat.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement

Gempa terkini di Indonesia

More in Malteng