PIRU-EKSPRESIMALUKU.com_ Empat Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati 2024-209, resmi mendaftar di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kabupaten Seram Bagian Barat. Proses Pendaftaran Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati berlansung dihari kedua dengan Aman dan lancar.
Melewati hari pertama pembukaan pendaftaran pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati. di Hari Kedua Empat Pasangan tersebut resmi mendaftar sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati SBB. Rabu, 28/08/2024.
Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati diantaranya; Asri Arman berpasangan dengan Selfinus Kainama, M. Hatta Hehanussa berpasangan dengan Stenly Salenussa, Timotius Akerina dan Yudim Hitimala serta Fransiane Puttileihalat berpasangan dengan Taher Bin Ahmad.
Keempat Paslon ini mendatangi KPU dengan para pendukung masing masing bersama ketua partai pengusung.
Proses pendaftaran Paslon Bupati dan wakil Bupati diawali pasangan Asri Arman-Selfinus Kainama dengan Akronim “AMA NUSA” diikuti Paslon Hatta Hehanussa-Stenly Salenussa (HATI), Timotius Akerina-Yudin Hitimala dengan akronim “YAKIN” dan Fransianr Puttileihalat-Taher Bin Ahmad dengan akronim “NUSA INA”.
Pendaftaran 4 Paslon Bupati dan wakil Bupati tersebut berjalan aman, para pendaftar di sambut Ketua dan Komisioner KPU serta Anggota Bawaslu
Namun untuk Paslon “YAKIN” mereka terlebih dahulu melakukan deklarasi sebagai pasang calon Bupati dan wakil Bupati dilapangan bundaran tugu Ina Ama baru menuju kantor KPU melakukan pendaftaran.
Dalam proses pendaftaran semua berkas Paslon di terima langsung oleh Ketua KPU dan dilakukan verifikasi secara online. Setelah dilakukan verifikasi semua berkas Paslon tidak ada yang bermasalah hanya saja perlu dilakukan perbaikan-perbaikan kecil.
Proses pendaftaran hari kedua calon Bupati dan Wakil Bupati tersebut ditutup oleh Paslon “INA AMA”.
Untuk diketahui, besok adalah hari terakhir pendaftaran untuk Paslon Bupati dan Wakil Bupati, karena KPU telah membuka pendaftaran selama tiga hari, mulai dari Selasa (27/08/2024) kemarin sampai Jumat (29/08/2024.
Dan keesokan harinya akan ada salah satu Paslon Bupati dan wakil Bupati yang akan melakukan pendaftaran yakni Paslon Samson Atapary-Abdul Rasyid Lisaholit.
Adapun para pasangan calon Bupati dan wakil Bupati tersebut di didukung oleh masing-masing parpol. Untuk Paslon Asri Arman-Selfinus Kainama didukung Partai Demokrat, PAN dan PKS, Hatta Hehanussa-Stenly Salenussa didukung Partai Gerindra, Buruh, Golkar dan PPP.
Sementara paslon Timotius Akerina-Yudin Hitimala didukung Partai NasDem dan Hanura, dan paslon Fransiane Puttileihalat-Taher Bin Ahmad didukung Partai PKB, PKN dan Perindo.